Jumat, 05 Juni 2020

SOAL SBMPTN DAN PEMBAHASAN

Yuk adik-adik yang mau masuk ke PTN uda bisa nih, untuk coba-coba bahas soal-soal PTN khusunya di mapel Biologi. Berikut kita siapkan contoh soal dan pembahasannya yach!! 😆

SOAL

1. Tumbuhan Leguminceae dapat digunakan untuk penghijauan lahan kritis yang kekurangan unsur nitrogen 
SEBAB 
Tumbuhan Leguminaceae dapat bersimbiosis dengannn jamur untuk membentuk bintil akar yang mampu mengikat nitrogen

2. Berikut ini bagian yang dapat ditemukan pada virus adalah.. 
(1) DNA 
(2) selubung protein 
(3) RNA 
(4) mitokondria 

3. Pernyataan berikut yang bukan karakteristik Fungi adalah... 
(1) Berdinding sel 
(2) tidak berklorofil 
(3) Heterotrof 
(4) Autotrof 

4. Jaringan meristem pada tumbuhan memiliki sifat yang aktif membelah
SEBAB 
Jaringan meristemm terdapat di daerah ujung akar dan ujung batang 

5. Apa yang membedakan antara pembelahan meiosis (reduksi) dan mitosis? 
(1) tempat berlangsungnya pembelahan
(2) macam sel anak yang dihasilkan
(3) jumlah kromosom sel anak 
(4) jumlah organela sel anak 

6. Kemungkinan buta warna pada anak perempuan hasil perkawinan antara istri buta warna dan suami normal adalah... 
A. 0% 
B. 25% 
C. 50% 
D. 75% 
E. 100% 

7. Delesi adalah tipe mutasi kromosom yang memiliki ciri salah satu.... 
A. segmen kromosom hilang 
B. segmen kromosom dihasilkan dua kali 
C. segmen kromosom dipindahkan dan dihancurkan 
D. segmen kromosom membentuk lingkaran pada ujung kromosom 
E. segmen kromosom bertukar letak gen melewati sentromer 

8. Mikroorganisme yang membantu proses pembuatan kecap dengan bahan baku kacang kedelai adalah... 
(1) Aspergillus soyae 
(2) Aspergillus oryzae 
(3) Saccharomyces rouxii 
(4) Lactobacillus bulgaricus 

9. Zat terlarut dalam urin yang mempengaruhi proses pemekatan urin adalah...
A. glukosa 
B. NaCl 
C. H2O 
D. nitrogen 
E. asam amino

10. Pada spermatogenesis, urutan proses pembentukan spermatozoa yang tepat adalah... 
A. spermatosit primer-spermatosit sekunder-spermatogonia-spermatid-spermatozoa
B. spermatogonia-spermatosit primer-spermatosit sekunder-spermatozoa-spermatid 
C. spermatosit primer-spermatosit sekunder-spermatogonia-spermatid-spermatozoa 
D. spermatogonia-spermatosit primer-spermatosit sekunder-spermatid-spermatozoa 
E. spermatosit primer-spermatosit sekunder -spermatid-spermatozoa-spermatogonia 

11. Bahan dan hasil dari kerja enzim lipase adalah... 

Bahan
Hasil
A
Lemak
Amilum
B
Protein
Asam lemak
C
Lemak
Asam lemak
D
Protein
Asam amino
E
Asam amino
Protein

12. Pada manusia pemasukan udara pernapasan terjadi apabila... 
A. otot antartulang rusuk dalam dan otot diafragma berontraksi 
B. otot perut dan otot antartulang rusuk luar berkontraksi 
C. otot antartulang rursuk luar dan otot diafragma berkontraksi 
D. otot diafragma berkontraki dan otot antartulang rusuk luar berelaksasi 
E. otot dinding perut dan otot diafragma berkontraksi 

13. Hasil uji laboratorium menunjukkan urin seseorang mengandung glukosa, hal ini terjadi akibat ada gangguan fungsi ginjal pada bagian.... 
A. tubulus proksimal 
B. tubulus distal 
C. tubulus kolektivus 
D. vesica uriaria 

14. Perhatikan bagan daur biogeokimia nitrogen! 


Fiksasi N2 ditunjukkan pada proses.. 
A. 1 
B. 2 
C. 3 
D. 4 
E. 5 

15. Perhatikan siklus karbon berikut! 
Proses yang terjadi pada X dan Y adalah... 
A. Oksidasi dan respirasi 
B. respirasi dan transpirasi 
C. fotosintesis dan respirasi 
D. transpirasi dan respirasi 
E. fotosintesis dan oksidasi 

PEMBAHASAN

1. Jawaban D
Bakteri Rhizobium leguminosarum bersimbiosis mutualisme dengan akar tanaman polong-polongan (Leguminaceae) dengan membentuk bintil-bintil akar yang berfungsi untuk menambat nitrogen bebas dari udara. Tumbuhan Leguminaceae dapat digunakan untuk penghijauan lahan kritis yang kekurangan unsur nitrogen 

2. Jawaban B 
Ciri-ciri virus: 
- Aseluler (bukan sel), karena tidak memiliki organel sel seperti mitokondria 
- memiliki DNA atau RNA saja 
- ultra mikroskopis 
- dapat hidup jika berada pada sel hidup 
- mati jika berada diluar sel hidup dan megkristalkan diri 
- parasit obligat 

3. Jawaban B 
Jamur memiliki ciri-ciri: 
- eukariotik 
- multiseluler maupun uniseluler 
- memiliki hifa yang membentuk miselium 
- bereproduksi dengan spora 
- tidak mampu berklorofil 
- heterotrof 
- berdinding sel dari zat kitin 

4. Jawaban B 
Pernyataan benar sebab juga benar tapi tidak berhubungan. 

5. Jawaban A 
Perbedaan mitosis dan miosis

Mitosis
Miosis
Tujuan pembelahan
Pertumbuhan sel
Mengurangi jumlah kromosom
Tempat pembelahan
Sel somatik atau sel tubuh
Sel gamet atau sel kelamin
Jumlah tahapan pembelahan
1 kali pembelahan
2 kali pembelahan
Kromosom sel anak
Sama dengan induknya
Tidak sama dengan induknya
Jumlah sel anak
2
4

6. Jawaban A 
Buta warna merupakan suatu penyakit yang terkati kromosom X 
P = XcbXcb  ∞   XY 
G = Xcb              X,Y 
F = XXcb (perempuan normal carier), 
       XcbY (pria buta warna) 

Maka kemungkinan buta warna pada anak perempuannya adalah 0% 

7. Jawaban A 
Delesi merupakan salah satu jenis mutasi struktur kromosom. Delesi merupakan tipe mutasi kromosom saat salah satu segmen kromosom hilang. 

8. Jawaban A 
Nomor 1,2,3 untuk pembuatan kecap, sedangkan nomor 4 untuk pembuatan yogurt 

9. Jawaban B 
Proses pembentukan urin berlangsung melalui tiga tahap: filtrasi, reabsorbsi, dan augmentasi. Pada tahap augmentasi terjadi penambahan zat sisa metabolisme seperti urea dan NaCl yang sudah tidak digunakan oleh tubuh. Penambahan tersebut akan memberikan dampak seperti kepekatan, warna, dan bau menyengat. 

10. Jawaban D 


11. Jawaban C
Enzim
Bahan
Hasil
Lipase
Lemak
Asam lemak dan gliserol
Pepsin
Protein
Pepton
Tripsin
Pepton
Asam amino
Ptialin
Amilum
Maltosa
Disakaridase
Disakarida
monosakarida

12. Jawaban A 
Proses pemasukan udara (inspirasi): 
- otot antartulang rusuk dalam berkontraksi sehingga tulang rusuk terangkat 
- otot diafragma berkontraksi sehingga mendatar 
- paru-paru membesar 
- tekanan udara dalam paru-paru rendah 
- udara masuk 
Proses pengeluaran udara (ekspirasi): 
- otot antartulang rusuk dalam berelaksasi sehingga tulang rusuk turun 
- otot diafragma berelaksasi sehingga melengkung ke atas 
- paru-paru menyempit 
- tekanan udara dalam paru-paru tinggi 
- udara terdesak keluar 

13. Jawaban A 
Penyaringan glukosa terjadi pada bagian tubulus proksimal. Sehingga jika di dalam urin terdapat glukosa, maka terjadi kesalahan pada tubulus proksimal 

14. Jawaban A 
Fiksasi N2 dari udara dilakukan oleh beberapa organisma diantaranya Rhizobium yang hidup pada akar tanaman Leguminase (polong-polongan). Nomor 1 Fiksasi, nomor 2-3 Nitrifikasi, nomor 4 denitrifikasi, nomor 5 Amoniasi. 

15. Jawaban C 
Karbondioksida diserap oleh tumbuhan untuk fotosintesis. Hasil fotosintesis berupaoksigen dan amilum. Kedua zat tersebut digunakan oleh tumbuhan dan makhluk hidup lainnya. Oksigen dimanfaatkan untuk proses pernapasan (respirasi). Proses pernapasan mengeluarkan zat sisa berupa karbondioksida. Karbondioksida kemudian dipakai lagi oleh tumbuhan untuk fotosintesis. Karbondioksida juga dihasilkan dari penguraian bahan-bahan organik. 












2 komentar:

  1. For 헤븐카지노 instance, low-risk offers like free spins, no deposit offers and low wagering offers perfect for|are perfect for} new gamers who're dipping a toe into the waters of online on line casino gaming. Deals with higher wagering necessities, on the other hand|however|then again}, are better suited to skilled gamers. Sign up at a trusted playing website, and increase your funds with our list of online on line casino bonus codes above. Remember to read by way of the phrases of use and observe the foundations.

    BalasHapus
  2. State governments obtain no licensing fees or tax revenue from on-line gambling websites but should fund treatment programs for pathological gamblers, a growing variety of whom are on-line gamblers. The federal authorities collects income taxes from the massive winners of lotteries and traditional on line casino games, but no taxes are collected from on-line gambling winners. That means you need to} have access to over 300 slots and desk gambling games through your pc or mobile system. As nicely as real cash games, you should to} be able to|be succesful of|have the ability to} use demo software program begin out|to begin} playing in} for free. Moreover, you should to} in 메리트카지노 a position to|be succesful of|have the ability to} use these games to meet the wagering conditions for a deposit bonus and another promotions. The cash for on-line gambling can come from bank card, digital verify, certified verify, cash order, wire switch, or cryptocurrencies.

    BalasHapus